Gus Muhdlor Serahkan BLT DBHCHT Bagi Buruh Pabrik Rokok

Read Time:58 Second

SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Sebanyak tiga ribu lebih pekerja buruh pabrik rokok di Sidoarjo menerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) selama tiga bulan sebesar 275 ribuan.

Dana BLT tersebut bersumber dari Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT) Kabupaten Sidoarjo Tahun 2023.

Secara simbolis, Bupati Sidoarjo H. Ahmad Muhdlor Ali, S.IP menyerahkan ke buruh Pabrik Rokok (PR) Cengkir Mas, Desa Gempolsari, Kecamatan Tanggulangin, Rabu (12/4).

Bupati Sidoarjo H. Ahmad Muhdlor Ali berharap pemberian BLT seperti ini akan meningkatkan kesejahteraan buruh pabrik rokok di Sidoarjo.

Dengan bantuan tersebut Gus Muhdlor berharap bisa sedikit membantu kebutuhan rumah tangga.

Bupati Gus Muhdlor juga meminta kepada perusahaan rokok untuk mematuhi peraturan yang ditetapkan. Legalitas dan perizinan wajib dikantongi.

Dikatakan Gus Muhdlor industri rokok membantu pemerintah dalam penerimaan negara dibidang tembakau dan cukai.

Oleh karenanya diharapkan perusahaan rokok yang ada dapat bersinergi dalam pembangunan.

“Industri rokok ini membantu pemerintah dalam penerimaan negara di bidang tembakau dan cukai sehingga berkontribusi dalam pembangunan,” ucapnya.

Hadir pada penyerahan BLT ini Ketua DPRD Sidoarjo H.Usman, Didik Prasetyo anggota komisi B DPRD Sidoarjo, beberapa Kepala Dinas diantaranya Dinos Sosial, Dinas Perkim, Dinas Kesehatan, Dinas Perhubungan, serta beberapa pejabat OPD lainnya. (Abidin)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *