
Warga Tempati Rumah Tidak Layak Huni, Wabup Respon Cepat Dengan Program Bedah Rumah
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-
Laporan Kepala Desa Wage terkait kondisi warganya yang masih menempati rumah tidak layak huni, mendapat respon cepat dari Wakil Bupati Sidoarjo.
Pasalnya, program renovasi rumah tidak layak huni ini, merupakan prioritas Wakil Bupati Sidoarjo, Subandi, S.H.,sebagai upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat Sidoarjo.

“Selaku pimpinan daerah kita berupaya maksimal merespon setiap laporan masyarakat. Seperti yang saat ini kita lakukan, sidak rumah tidak layak huni. Kondisi rumahnya sudah tidak layak bahkan beberapa bagian sudah mau roboh,” ujar Wabup saat sidah ke rumah ibu Rahel (60) di Wage Utama rt 3/5, Kamis (13/7/2023).
Didampingi Baznas Sidoarjo, Sekcam Taman dan Kepala Desa Wage, Wabup meninjau langsung rumah ibu Rahel yang akan mendapat bantuan perbaikan (bedah rumah).
“Dengan Kondisi seperti ini, kita minta Baznas segera melakukan langkah yang dibutuhkan, untuk perbaikan rumah,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Ia menghimbau kepada Kepala Desa Wage untuk turut serta membantu apa-apa yang dibutuhkan ibu Rahel.
Wabup juga berharap perbaikan rumah Surahman segera terealisasi dengan baik.
“Apalagi dengan kondisi beliau yanh tidak bekerja, semoga segera dikerjakan rehab rumahnya,” terang Wabup.
Ibu Rahel sendiri saat ditemui, mengucapkan terima kasih atas perhatian yang diberikan wakil bupati Sidoarjo.
Ia merasa terharu, karena sudah lama kondisi rumahnya rusak dan sekarang mendapat perhatian dari pemerintah Kabupaten Sidoarjo. (Abidin)
More Stories
Alhamdulillah, Siswa Siswi KB/TK Al Muslim Berikan Parcel Lebaran Untuk Satpam Hingga Tukang Kebun
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Siswa-siswi KB-TK Al Muslim berbagi kebahagiaan di bulan Ramadan, dengan membagikan parcel kepada orang yang berhak mendapatkannya. Giat...
Tanamkan Kepedulian Sesama Di Bulan Ramadhan, SMP Al Muslim Bagikan Sembako Untuk Lansia
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Pertengahan bulan Ramadan 1446 H ini, benar-benar memberikan motivasi tersendiri bagi segenap siswa dan guru SMP Al Muslim. Sabtu,...
Bersama K3S, Ketua Dewan Santuni Ratusan Yatim Piatu
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- H.Abdillah Nasih ketua DPRD Kabupaten Sidoarjo, mengajak anak-anak yatim, untuk tetap semangat belajar dan tidak putus asa dalam...
Berbagi Di Bulan Suci, FKUB Sidoarjo Program Takjil Gratis Empat Kali Selama Ramadhan
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Bertajuk ‘Sedekah Ramadhan 2025’ Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) Sidoarjo memiliki program bagi-bagi takjil gratis selama bulan suci...
Berkah Bulan Suci, PT Megasurya Mas Gelar Pasar Murah Minyak Goreng
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Dalam rangka stabilisasi pasokan dan harga Minyak Goreng periode HBKN Puasa dan Idul Fitri Tahun 2025, PT.Megasurya Mas...
Wabup Dan Ketua TP PKK Sidoarjo Sidak Kawasan Banjir
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Wakil Bupati Sidoarjo Hj. Mimik Idayana dan Ketua TP PKK Sidoarjo Sriatun Subandi berkunjung ke area terdampak banjir...
Average Rating