Pendapatan Menurun Drastis Pasca Ditutup, Pedagang Pemotongan Unggas Adukan Nasib ke Komisi B
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Puluhan pedagang pemotongan unggas pasar Sepanjang Kecamatan Taman, mengeluhkan nasib mereka pasca penutupan pasar sejak awal Desember lalu.
Keluhan ini disampaikan para pedagang, saat menyampaikan aspirasi mereka di komisi B DPRD Sidoarjo, Rabu (21/12/2022).

Imam kordinator pedagange pemotongan unggas menyampaikan, banyak pedagang mengeluh soal nilai penjualan yang menurun akibat para pelanggan yang enggan belanja di pasar Sepanjang.
“Sejak ditutupnya rumah pemotongan unggas pada Rabu (7/12/2022) lalu. Omset para pedagang menurun, karena pelanggan dan pengunjung pasar sepi. Biasanya mereka sambil menunggu unggas dipotong, pelanggan berbelanja yang lain,” ujar Imam.
Karenanya Imam berharap, ada solusi yang bisa diberikan Pemkab Sidoarjo melalu wakil rakyat, agar para pedagang pemotongan unggas bisa berjualan lagi.
“Kami kesini untuk menyampaikan nasib kami, karena dengan berpindahnya pemotongan di Krian, maka pelanggan kami juga menurun drastis,” ujar Imam.
Pada hearing yang digelar di ruang komisi B ini, hadir Kepala Disperindag Widyantoro Basuki, Kepala Dinas Kebersihan M.Bahrul Amiq, serta mayoritas anggota Komisi B dan C DPRD Sidoarjo.
Sementara itu Bambang Pujianto ketua komisi B dari Fraksi Gerindra, menyatakan pihaknya menampung seluruh aspirasi dari pedagang pemotongan unggas ini.
Untuk solusi terbaik, pihaknya akan melakukan komunikasi dengan dinas terkait.
“Tentu kita tidak bisa memutuskan sepihak persoalan ini, kita akan lakukan pertemuan dengan Dinas terkait, agar ada solusi yang paling pas,” ujar Bambang. (Abidin)
More Stories
Sukses Inisiasi Jalan Beton Senilai Rp 6 Miliar Pada 2025, Warih Andono Siap Lanjutkan Di Tahun 2026
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Betonisasi jalan penghubung di beberapa Desa di Kecamatan Waru dan Gedangan, menjadi bukti nyata kepedulian H.Warih Andono SH wakil...
Ketua Komisi B Apresiasi Kenaikan PAD 2025, Minta Kajian Mendalam Untuk Penerimaan Retribusi
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Target Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Sidoarjo, memenuhi ekspektasi dari target yang dipatok antara Banggar DPRD Sidoarjo dan Timgar Pemkab...
SiLPA 2025 Tembus Angka Rp 667 Miliar, Ketua Komisi B : Evaluasi OPD Terkait !
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Sisa Lebih Perhitungan Anggaran (SiLPA) Kabupaten Sidoarjo pada penutupan tahun per tanggal 31 Des 2025, mendapat sorotan dari ketua...
Lobi Utama Gedung Dewan Banjir, Perlu Percepatan Rehab Total
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Beberapa grup What's Up menjadi riuh ketika sebuah video menunjukan aliran air hujan deras masuk dari atas tangga utama...
Dewan Akhirnya Gelar Hearing Soal Makam Di Istana Mentari
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Polemik makam di Perumahan Istana Mentari, Kelurahan Cemengkalang akhirnya dibahas dalam hearing atau Rapat Dengar Pendapat (RDP) di gedung...
Jalan Sehat Bersama Ratusan Guru Se Kecamatan Tarik, Kusumo Adi Nugroho Apresisi Perjuangan Guru
SIDOARJO (liputansidoarjo.com) - Kusumo Adi Nugroho anggota Fraksi PDIP DPRD Sidoarjo, turutmenyemarakkan jalan sehat dalam rangka HUT PGRI ke-80 dan...

Average Rating