Gelar Konsolidasi, dr Sriatun Bersama Achmad Muzayyin Solidkan Kader PKB Dapil Gedangan

Read Time:1 Minute, 14 Second

SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Anggota komisi A DPRD Sidoarjo Achmad Muzayyin S.Sos bersama Hj Sriatun Caleg PKB untuk DPRD Propinsi Jawa Timur, mengelar konsolidasi bersama tim relawan untuk pemenangan di Pemilu 2024 di Dapil Sidoarjo 6, tepatnya di Desa Bangah Kecamatan Gedangan, Rabu (22/11/2023).

Konsolidasi yang diawali dengan Jaring Aspirasi Masyarakat ini, berlangsung di gedung pertemuan Aryo Bebangah.

Dihadiri ratusan tim relawan dari tiga Desa Yakni Semambung, Sawotratap dan Desa Bangah sendiri, pelaksanaan konsolidasi berjalan dengan meriah.

Dalam penyampaiannya, Achmad Muzayyin menyatakan PKB merupakan partai yang sangat peduli dengan aspirasi masyarakat bawah.

Dan ini dibuktikan, dengan berbagai program yang sudah terealisasi ke masyarakat.

“Diantara yang sudah terbukti adalah program bedah warung dan program bedah rumah. Puluhan rumah sudah kita perbaiki khususnya di Kecamatan Gedangan ini,” ujar Muzayyin.

Pada konsolidasi ini, seluruh relawan baik dari tingkat Desa (Kordes) hingga tingkat RT hadir.

Tentu saja, tujuan utama dari konsolidasi ini, untuk mempersiapkan kemenangan pada Pileg mendatang.

“Kita solidkan barisan, agar suara PKB di Dapil 6 ini semakin besar,” ujar Mizayyin.

Sementara itu, Caleg PKB DPRD Provinsi Jatim nomor 4 dr Sriatun yang juga istri Wakil Bupati Sidoarjo H. Subandi dalam konsolidasi ini, berkesempatan menyapa dan membakar semangat peserta konsolidasi dengan suara lantang.

Alhasil, ratusan tim sukses yang hadir dalam konsolidasi, bergelora menyatakan siap mengantarkan dr Sriatun menjadi anggota legislatif DPRD Provinsi Jatim.

“Kita menangkan PKB di Sidoarjo, kita hantarkan Jeng Sri untuk duduk di kursi DPRD Propinsi Jawa Timur,” lontar Ani salah satu tim yang hadir. (Abidin)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *