
Puncak Arus Balik, Sopir Bus Di Tes Urine
PURABAYA (liputansidoarjo.com)-Satres Narkoba Polresta Sidoarjo bersama Biddokkes Polda Jawa Timur melakukan tes urine kepada pengemudi bus di Posko Terpadu Terminal Purabaya, Bungurasih, Waru, Sidoarjo.

Tes urine dilakukan secara acak sampai 8 Mei 2022. Hasil tes urine pertama, tidak ada pengemudi maupun kru bus yang positif mengonsumsi narkoba atau obat-obatan terlarang lainnya.
Kegiatan tes urine di cek langsung oleh Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro. Tujuannya guna mewujudkan keselamatan lalu lintas dan berikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, khususnya penumpang bus dalam perjalanan arus balik lebaran.
“Tes urine secara acak dilakukan dalam dua hari ini. Harapannya untuk memastikan pengemudi dan kru bus yang melayani perjalanan arus balik, dalam kondisi sehat dan tidak terindikasi penggunaan narkoba,” ujar Kombes Pol. Kusumo Wahyu Bintoro.
Namun, bila dalam pelaksanaannya terdapat yang positif akan kami kordinasikan dengan pihak PO bus agar yang bersangkutan tidak melanjutkan perjalanannya. Dan akan dilakukan pemeriksaan lebih lanjut oleh Satres Narkoba Polresta Sidoarjo.
Selain memberikan rasa aman dan nyaman bagi penumpang bus di arus balik, Kapolresta Sidoarjo juga mengimbau pengemudi bus dan kru bus untuk hati-hati di perjalanan serta tetap mematuhi protokol kesehatan. Seperti menggunakan masker. (ls1)
More Stories
HPN 2025, PWI Sidoarjo Gelar Tasyakuran Dan Bhakti Sosial
SIDOARJO (liputansidorjo.com)-Suasana penuh keakraban terasa di Balai Wartawan Sidoarjo, Senin (10/2/2025), saat Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Sidoarjo menggelar tasyakuran...
Segera Ditertibkan Untuk Normalisasi Sungai, PKL PP Legi Mengadu Ke Dewan
SIDOARJO (liputansidoarjo.com) – Satuan pamong Praja Kabupaten Sidoarjo, memberikan deadline waktu kepada PKL dibantaran kali PP legi, untuk segera membongkar...
Pemimpin Itu Mestinya “Mikul Dhuwor Mendem Jeruh”
OPINI (liputansidoarjo.com)-Pemimpin itu mestinya "Mikul dhuwur mendhem jeruh" ini kalimat yang tiba-tiba muncul saat penulis membaca sebuah berita peresmian sebuah...
Resmikan Masjid At Taubah Tarik, Kayan Dikenal Sosok Yang Peduli Dengan Masyarakat Bawah
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- HM.Kayan SH Wakil ketua DPRD Sidoarjo, meresmikan Masjid At-Taubah di Dusun Centong RT. 01 RW. 01 Desa Kalimati...
Banjir Tanggulangin Genangi Area Sekolah, Siswa Madrasah Bakal Diliburkan Lama
SIDOARJO - Beberapa Desa langganan banjir tiap musim hujan di Kecamatan Tanggulangin, hingga hari ini masih belum ada solusi. Kamis...
Ternyata Laut Sidoarjo Pun Sudah Dikapling Sejak Lama
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Kisruh HGB di atas laut ternyata tidak Hanya di Tangerang, Kapling HGB Juga Terjadi di Laut Sidoarjo, Luasnya...
Average Rating