Selain Pejabat Pemkab, Achmad Amir Aslichin Juga Dipanggil KPK Sebagai Saksi
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Selain beberapa pejabat Pemkab Sidoarjo, Anggota Komisi B DPRD Jatim Achmad Amir Aslichin (Mas Iin), juga mendapat panggilan sebagai saksi oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Achmad Amir Aslichin selesai menjalani pemeriksaan sebagai saksi oleh Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di Mapolresta Sidoarjo, Jumat (18/3/2022) sore.
Mantan anggota DPRD Sidoarjo ini, keluar gedung Polresta Sidoarjo dengan mengenakan kemeja warna putih dan bermasker.
Ia enggan berkomentar banyak saat coba ditanyai oleh awak media seputar pemeriksaannya.
Meski demikian, ia membenarkan kedatangannya ke lokasi terkait pemeriksaan oleh penyidik KPK.
“Ditanya cuman 2 pertanyaan. Tadi ada Pak Sulaksono (Kepala Dinas Perumahan Pemukiman Cipta Karya dan Tata Ruang), ada mas Novi (Novianto Koesno),” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (P3AKB) Ainun Amalia menyebutkan kehadiran di Polresta tidak ada hubungannya dengan urusan kedinasan.
“Dari jam 9 tadi. Ini ndak ada kaitannya dengan kedinasan, kok. Hanya soal pribadi saja,” terang Ainun.
Selain Achmad Amir Aslichin dan Ainun Amalia, KPK dalam keterangannya juga memeriksa sejumlah nama lain.
Mereka adalah mantan Kepala BPKAD Sidoarjo, Noer Rochmawati; dan Kepala Sub Bagian Umum dan Kepegawaian Dinas Koperasi dan Usaha Mikro, Sutarti.
Keduanya menolak memberikan keterangan saat dikonfirmasi awak media usai jalani pemeriksaan. (Abidin)
More Stories
Beri Keterangan Lewat Zoom, GM Terus Lakukan Bantahan
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Bupati Sidoarjo (Non aktif),Ahmad Muhdlor Ali, mengaku tidak tahu menahu soal kasus pemotongan dana insentif 77 pegawai Badan...
Bantah Unsur Penipuan, Kuasa Hukum KY Sebut Eko Budi Bayar Sendiri Pembelian Lahan Ke Petani Gogol
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Langkah Eko Budi melaporkan KY salah satu pimpinan dewan atas dugaan penipuan dan penggelapan jual beli tanah di...
Pengadaan Lahan SMA Prambon Diduga Melanggar Hukum, Warga Sidoarjo Lapor Polda Jatim
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Pembelian dan pengadaan tanah oleh Dinas Pendidikan Sidoarjo untuk pembangunan SMA di desa Kedung Wonokerto Prambon diduga ada pelanggaran...
PKB Sidoarjo Juga Turut Laporkan Lukman Edi Ke Polisi
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Melalui laporan No LP/B/394/VIII/2024/SPKT POLRESTASIDOARJO, DPC PKB Kabupaten Sidoarjo secara resmi melaporkan M.Lukman Edi mantan Sekjen DPP PKB...
KPK Tetapkan 4 Tersangka Baru Dana Hibah, Seluruh Pimpinan DPRD Jatim ??
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menetapkan empat anggota DPRD Provinsi Jawa Timur sebagai tersangka dalam kasus dugaan suap pengelolaan dana...
Hari Ini KPK Lakukan Penggeledahan Rumah Anggota Dewan
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Beredar info KPK melakukan penggeledahan rumah dan mengamankan anggota DPRD Jawa Timur hari ini. Alexander Marwata Diduga rumah...
Average Rating