Sukses Pelaksanaan Sosialisasi Pilkada 2024 Desa Sawotratap

Read Time:1 Minute, 12 Second

SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Antusiasme terlihat dari masyarakat Desa Sawotratap, saat mengikuti sosialisasi Pemilukada serentak 2024, yang disampaikan oleh Kelompok Masyarakat (Pokmas) Rukun Sejahtera Desa Sawotratap, Sabtu (10//2024) malam.

Kegiatan ini dihadiri oleh sekitar 75 warga baik dari jajaran ketua RT dan RW, maupun warga sekitar, dengan menghadirkan dua nara sumber yakni M. Idham Kholiq ketua FKUB Sidoarjo dan Slamet Abidin anggota PWI Sidoarjo .

M. Idham Kholiq dalam sosialisasinya menyampaikan paparan tentang pemilu yang sehat dan demokratis, dengan 8 indikator bahasan terkait Pemilu Kepala daerah 2024.

“Delapan point ini mencakup pelaksanaan pilkada yang sehat, kesempatan yang sama untuk partisipasi masyarakat, pelaksanaan pemilu tanpa paksaan, serta meniadakan money politik,” terang Idham Kholiq.

Sementara itu untuk materi sosialisasi yang disampaikan Slamet Abidin selaku nara sumber kedua, yakni seputar pencegahan berita hoax dalam proses tahapan Pilkada 2024.

Selain itu juga, disampaikan informasi tahapan Pilkada 2024, serta pentingnya peran serta masyarakat dalam mensukseskan Pilkada 2024.

“Kita ajak masyarakat agar turut memberikan hak pilihnya dalam Pillada 2024 secara maksimal,” ujar Abidin.

Selain penyampaian materi, sosialisasi yang bekerja sama dengan KPU Kabupaten Sidoarjo ini juga diisi dengan sesi tanya jawab, dengan pemberian hadiah doorprize.

Para peserta antusias menanyakan berbagai hal terkait Pemilu kepala daerah 2024, yang dijawab dengan jelas dan informatif oleh kedua nara sumber.

Kegiatan sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan pengetahuan dan kesadaran masyarakat Desa Sawotratap tentang Pemilukada 2024.

Dengan demikian, diharapkan partisipasi masyarakat dalam Pemilukada 2024 dapat meningkat.

Foto kegiatan sosialisasi.(Red)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *