Jum’at Lusa, DPP PKB Undang Seluruh Cakada Untuk Uji Kelayakan & Kepatutan
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- DPP PKB bakal menggelar Uji kelayakan dan kepatutan ( UKK ) bakal calon kepala daerah (bacakada) Sidoarjo, pada hari Jumat tanggal 14 Juni 2024.

UKK ini digelar di kantor DPP PKB Jl. Raden Shaleh No. 9 Jakarta Pusat.
“Terkait undangan sudah diterima oleh desk pilkada DPC PKB Sidoarjo dari Desk Pilkada DPP PKB untuk disampaikan kepada masing-masing bacakada,” ujar H Abdillah Nasih didampingi Sekretaris Desk Pilkada H. Syihabuddin, SH.
Perlu diketahui bahwa bakal calon kepala daerah (bacakada) yang masih terdaftar secara online melalui link sicakada.pkb.id sebanyak 6 orang.
Yaitu H. Subandi, H. Usman, H. Amir Aslichin, H. Fandi Utomo, H. Sugiono Adi Salam, dan Muhammad Shofi.
Semuanya diundang oleh DPP PKB untuk mengikuti uji kelayakan dan kepatutan (UKK) terkait apakah mereka hadir atau tidak tergantung masing-masing bacakada.
“Pelaksanaan UKK ini adalah proses tahapan DPP PKB mengeluarkan rekomendasi kepada bacakada,” terang Nasih.
Sementara itu H.Usman M.Kes salah satu Cakada yang mendaftar di PKB, membenarkan telah menerima undangan UKK dari DPP PKB tersebut.
“Undangan sudah saya terima. Dan siap mengikuti UKK itu,” terangnya. (Abidin)
More Stories
Serahkan Bantuan Becak Listrik, Anang Siswandoko Bangga Kepedulian Presiden Prabowo
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Sedikitnya 200 becak listrik dari Prabowo Subiyanto ketua umum Partai Gerindra, diserahkan kepada pengemudi becak di Kabupaten Sidoarjo....
Gelar Rakercab, Partai Demokrat Siap Reborn Menjadi Kuda Hitam Di Perpolitikan Sidoarjo
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-DPC Partai Demokrat Sidoarjo, menggelar Rapat Kerja Cabang (Rakercab) yang digelar di kawasan Candi Sidoarjo. Hadir dalam Rakercab ini,...
Golkar Sidoarjo Cari Solusi Penanganan Banjir Tahunan Lewat FGD
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Sebagai langkah strategis mengurai persoalan banjir di kota Delta, DPD Partai Golkar Kabupaten Sidoarjo, menggelar Focus Group Discussion (FGD),...
Harlah Ke 53 Tahun Dipusatkan Di Aceh, PPP Peduli Kemanusiaan
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Partai Persatuan Pembangunan (PPP) bakal memusatkan peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-53 yang jatuh pada 5 Januari 2026 di...
Jelang Akhir Tahun, PAN Sidoarjo Gelar Doa Bersama Bersama Yatim Piatu
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Sidoarjo, menggelar kegiatan refleksi akhir tahun dengan memberikan santunan...
Struktur DPD PAN Sidoarjo Masih Kosong, Formatur Buntu Ambil Kesepakatan
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Batas dua Minggu untuk menentukan susunan KSB DPD PAN Sidoarjo yang diamanatkan DPP, ternyata mengalami kebuntuan hingga saat ini....

Average Rating