
Hari Ini Pendaftaran Cakada Terakhir, PKB Bakal ‘Prank’ Seluruh Parpol ?
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- PKB nampaknya faham betul strategi untuk membuat lawan politiknya di Kabupaten Sidoarjo spot jantung.

Bagaimana tidak, hingga memasuki hari terakhir masa pendaftaran Cakada di KPU Sidoarjo pada Kamis (29/8/2024) hari ini, pasangan calon yang diusungnya masih disimpan rapat sampai pagi ini.
Beberapa kader PKB sendiri sampai kebingungan siapa Paslon yang diusung
oleh partai.
Namun sekretaris DPC PKB Sidoarjo pada Rabu kemarin mengaku PKB memiliki pengalaman yang cukup untuk Pilkada Sidoarjo.
“Partai pasti menghindari perang saudara,” begitu kalimat yang disampaikan.
Apakah ini berarti akan dipasangkan duet Abah Subandi – Mas Iin atau sebaliknya dan itu disudah disepakati kedua kader ?.
Masih belum pasti juga, meskipun inyarat itu sangat santer terdengar sejak Rabu pagi.
Namun jika benar duet itu, maka seluruh parpol akan menurunkan rekom ulang.
Entah memilih bergabung ke PKB, atau malah menyatakan siap bertarung dengan PKB melalui Paslon baru.
Beberapa petinggi Partai yang sudah menurunkan rekom masing masing kepada H. Subandi-Mimik Idayana dan Mas Iin – Edi Widodo mengaku masih menunggu keputusan PKB.
Bahkan Partai Demokrat menyatakan mengkaji ulang dukungan ke Subandi – Mimik Idayana.
Apakah seluruh partai pemilik kursi benar-benar akan di ‘prank’ PKB dengan menduetkan dua kader diatas pada injury time hari ini ? kita lihat saja nanti. (Abidin)
More Stories
Pilkada 2024 Usai, Abah Sholikan Sebut Sistem Pilkada Langsung Sudah Sangat Demokratis
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Pilkada Kabupaten Sidoarjo 2024 telah usai, seiring penetapan calon terpilih bupati dan wakil bupati Sidoarjo oleh KPU Sidoarjo...
Resmi Ditetapkan KPU, H.Subandi-Mimik Idayana Siap Wujudkan Visi Misi Dan Rangkul Parlemen Sidoarjo
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- KPU Kabupaten Sidoarjo secara resmi menetapkan pasangan H.Subandi - Hj Mimik Idayana sebagai Bupati dan WakilBupati Terpilih Kabupaten...
Tugas Timses SAE Tuntas, Ini Lima Catatan Penting Pilkada 2024
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati, Achmad Amir Aslichin (Mas Iin) dan Edy Widodo (Abah Edi)...
Meski Didukung Partai Besar, Dominasi PKB Di Pendopo Putus Juga Di Pilkada 2024
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Dominasi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Kabupaten Sidoarjo berpotensi tumbang pada Pilkada 2024 ini, meski belum secara resmi...
Paslon SAE Kompak Kenakan Baju Putih Saat Berikan Hak Pilih, Yakin Raih Kemenangan Maksimal
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Hari ini Rabu (27/11/2024), masyarakat Kabupaten Sidoarjo secara resmi menyalurkan hak pilihnya untuk Pilkada 2024. Riuh masa kampanye...
Masa Tenang, Bawaslu Ingatkan Subandi Jangan Cari Simpati Dengan Program APBD
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Begitu Subandi kembali menjabat Plt Bupati Sidoarjo, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sidoarjo mengimbau agar tidak melakukan kegiatan yang...
Average Rating