Slamet Ansor : Abah Usman Sosok Petarung Dan Kader Murni PKB, Peluang Di Pilkada 2024 Cukup Besar
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Ketua GP Ansor Kabupaten Sidoarjo periode tahun 2012-2016 Slamet Budiono, merespon baik keinginan H.Usman ketua DPRD Sidoarjo untuk maju di kontestansi Pilkada Sidorjo 2024.
Bahkan Slamet Budiono menyebutkan, sosok Abah usman ini adalah petarung dan merupakan kader PKB Murni, yang berdarah-darah turut membangun PKB di Sidoarjo khususnya di Sedati.
“Saya tahu betul Abah Usman ini sosok petarung yang tidak gentar siapapun di ranah politik. Karier nya di mulai dari IPNU, Ansor, Ranting PKB, PAC hingga sekang di DPC PKB. Dan beliau ini kader murni PKB,” jelas Slamet saat diwawancarai pada Senin (24/3/2024) pagi.
Masih menurut Slamet Budiono, dengan pengalaman dari bawah dan saat ini akan mencoba maju di Pilkada, maka Abah Usman benar-benar akan berada di karir politik yang gemilang.
Dan menurutnya, kendaraan politik PKB harus menjadi tujuan utama untuk maju di Pilkada nanti.
“Harus lewat PKB, karena itu tadi, abah Usman ini asli kader PKB dari awal berdirinya partai ini di Sidoarjo,” ujar Slamet.
Meski optimis akan peluang besar dari abah Usman ini, Slamet Budiono juga mengingatkan Abah Usman agar benar-baner serius dan tidak hanya tes ombak saja.
Karena menurut Slamet, sangat disayangkan jika sosok Abah Usman yang dikenal petarung ini, hanya sekedar main-main dan cuma sebatas mengukur elektabilitas saja.
“Eman-eman jika tidak serius pada akhirnya. Karena saya yakin peluangnya sangat terbuka lebar untuk Pilkada Sidoarjo,” tutup Slamet. (Abidin)
More Stories
Meski Didukung Partai Besar, Dominasi PKB Di Pendopo Putus Juga Di Pilkada 2024
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Dominasi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Kabupaten Sidoarjo berpotensi tumbang pada Pilkada 2024 ini, meski belum secara resmi...
Paslon SAE Kompak Kenakan Baju Putih Saat Berikan Hak Pilih, Yakin Raih Kemenangan Maksimal
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Hari ini Rabu (27/11/2024), masyarakat Kabupaten Sidoarjo secara resmi menyalurkan hak pilihnya untuk Pilkada 2024. Riuh masa kampanye...
Masa Tenang, Bawaslu Ingatkan Subandi Jangan Cari Simpati Dengan Program APBD
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Begitu Subandi kembali menjabat Plt Bupati Sidoarjo, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sidoarjo mengimbau agar tidak melakukan kegiatan yang...
Isyaratkan Kemenangan, Lautan Manusia Sukseskan Kampanye Akbar SAE
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Lautan massa dari berbagai penjuru Sidoarjo, hadir mewarnai gelaran kampanye akbar Paslon SAE Achmad Amir Aslichin – Edy...
Miliki Puluhan Ribu Anggota, FKKW Sidoarjo Deklarasi Siap Menangkan SAE
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Dukungan kepada pasangan calon (paslon) H.Achmad Amir Aslichin - H.Edi Widodo (SAE) nomor urut 02, terus bergulir mendekati...
Seluruh Anggota Fraksi PKB “Wajib” Menangkan Paslon SAE Tanpa Terkecuali
SIDOARJO (liputansidoarjo.com) - DPC PKB Sidoarjo mewajibkan seluruh kadernya untuk mendukung dan mengkampanyekan Paslon Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo nomor...
Average Rating