Wujudkan Aspirasi Masyarakat, PKB Sidoarjo Serahkan 30 Dorkas Gerobak Sampah Ke Desa-Desa

Read Time:54 Second

SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- DPC PKB Kabupaten Sidoarjo, menyerahkan bantuan Dorkas atau Tosa gerobak sampah kepada 30 Desa yang ada di Sidoarjo, Sabtu (10/6/2023) .

Bantuan yang diserahkan secara langsung oleh H.Subandi SH selaku ketua DPC PKB Sidoarjo ini, merupakan aplikasi dari jaring aspirasi masyarakat, yang digelar oleh fraksi PKB DPRD Sidoarjo.

Hadir pada penyerahan Dorkas gerobak sampah di kantor DPC PKB JL Airlangga ini, ketua Fraksi DPRD Sidoarjo Abdillah Nasih, ketua DPRD Sidoarjo H.Usman MKes, serta mayoritas anggota FPKB DPRD Sidoarjo yang lain.

H.Subandi menyatakan, penyerahan Dorkas gerobak sampah ini merupakan wujud dukungan program kebersihan sampah, yang digariskan oleh Bupati dan Wakil Bupati Sidoarjo.

“Jaring aspirasi yang diterima oleh fraksi PKB ini, mayoritas membutuhkan gerobak sampah sebagai pendukung TPST. Makanya kita bersyukur, hari ini kita wujudkan dengan penyerahan Dorkas gerobak sampah kepada 30 desa,” ujar Subandi.

Bantuan Dorkas ini, kedepannya akan terus ditambahkan ke desa -desa yang belum mendapatkan bantuan.

Meskipun bertahap, namun manfaat dari Dorkas ini diharapkan bisa dirasakan oleh masyarakat Sidoarjo.

“Akan kita tambah bantuan serupa kedepannya secara bertahap,” ungkap Subandi. (Abidin)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *