Tasyakuran HPN 2022 Di Jum’at Berkah, Rahmat Muhajirin Ajak Pers Selalu Kritis Dan Profesional
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)– Memperingati HUT Partai Gerindra ke-14 dan Hari Pers Nasional (HPN) 2022, dan Jum’at berkah, anggota DPR RI Rahmat Muhajirin mengadakan tasyakuran dengan puluhan insan pers di Sidoarjo, Jumat (18/2) siang.

Anggota Fraksi Gerindra tersebut berharap para jurnalis di Kota Delta terus berkarya untuk mencerdaskan bangsa.
Salah satunya dengan ikut memerangi berita hoaks yang masih sering berseliweran dan diterima masyarakat.
“Pers harus jadi garda terdepan untuk meluruskan berita yang tidak benar,” ujar politikus asal Candi itu.
Dia juga meminta wartawan bersikap independen untuk kepentingan masyarakat.
Budaya kritis terhadap pemerintah harus tetap dipertahankan untuk pembangunan di Sidoarjo yang lebih baik.
“Kritikan membangun agar pemerintah daerah semakin fokus untuk menyejahterakan masyarakatnya,” ucap anggota Komisi II DPR RI tersebut.
Menurutnya, dengan menyajikan fakta dan filterisasi yang baik, maka media akan menjadi alat informasi yang baik bagi masyarakat.
“Saya berharap, semoga para insan media tetap selalu bersemangat dalam berkarya dan selalu terdepan menjadi garda penjaga demokrasi dan corong nurani masyarakat,” pungkas Rahmat Muhajirin. (ls1)
More Stories
Tanpa SK Pembongkaran Dari Bupati, Eksekusi Tembok Perumahan Gagal Maning
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Dinas Perumahan Permukiman Cipta Karya dan Tata Ruang (P2CKTR), bersama Bagian Hukum dan Satpol PP Pemkab Sidoarjo, kembali gagal...
Jelang Akhir Tahun, PAN Sidoarjo Gelar Doa Bersama Bersama Yatim Piatu
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Sidoarjo, menggelar kegiatan refleksi akhir tahun dengan memberikan santunan...
Dinilai Tidak Transparan, Pembentukan Panitia Pilkades Pepelegi Disoal
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Pembentukan Panitia Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Desa Pepelegi, Kecamatan Waru, Kabupaten Sidoarjo, dipersoalkan warga. Forum Peduli Transparansi...
Aklamasi, H.Bambang Pujianto Pimpin Dekopinda Periode 2025-2030
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-H. Bambang Pujianto S.Sos.MSi, secara aklamasi ditetapkan sebagai ketua Dewan Koperasi Indonesia Daerah Kabupaten Sidoarjo periode 2025-2030. Penetapan Bambang...
Dekopinda Gelar Musda, Bambang Pujianto Calon Kuat Ketua Terpilih
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Sabtu (21/12/2025) DEKOPINDA Kabupaten Sidoarjo, menggelar Musyawarah Daerah (MUSDA) di Fave Hotel Sidoarjo. MUSDA kali ini terlihat cukup sederhana...
Pagar Pembatas Segera Dibongkar, Rekomendasi Dewan Seperti Angin Lewat
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Bupati Sidoarjo H.Subandi memutuskan tembok pembatas jalan antara perumahan Mutiara Regency dan mutiara city dibongkar secepatnya. Keputusan ini keluar,...

Average Rating