E-Buddy Wabup Tiba-Tiba Error Saat Berkirim Surat Ke Kementrian Perumahan, Ada Upaya Sabotase ??

Read Time:1 Minute, 21 Second

SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-
Gerak cepat Wakil Bupati Sidoarjo Hj Mimik Idayana dalam mengurai persoalan di Kabupaten Sidoarjo khusunya soal integrasi jalan perumahan Mutiara City – mutiara regency, disinyalir kuat ‘dicegat’ orang-orang di lingkungan Pemkab Sidoarjo sendiri.

Dugaan ni terlihat jelas, saat Wabup ingin mengirimkan surat dinas resmi laporan persoalan integrasi jalan perumahan Mutiara City ke Kementerian perumahan dan kawasan pemukiman, tiba-tiba e-buddy milik Wabup error tidak bisa di akses.

Akibatnya Wabup memutuskan untuk mengirimkan surat secara manual ke kementrian , dengan nomor surat 600.2/12250/438.1/2025 tertanggal 13 Oktober 2025.

Tidak hanya itu, dari informasi yang beredar, salah satu Kabag di lingkungan sekretariat Daerah, menyatakan Plh Bupati Sidoarjo (Wabup) tidak memiliki kewenangan mengirimkan surat apapun ke kementrian.

Sebenarnya apa isi surat yang dikirimkan Wabup itu?, dari salinan surat yang dikirim itu, berisi tentang tindak lanjut intruksi integrasi PSU Perumahan di Sidoarjo itu, Wabup secara gamblang melaporkan kondisi di lapangan.

Berikut beberapa point isi surat yang dilaporkan ke Kementrian.

Jalan yang ada di perumahan mutiara regency menurut fungsinya adalah jalan lingkungan dan menurut statusnya adalah jalan desa.

Masih terdapat TKD di tengah-tengah yang memisahkan perumahan mutiara regency dan mutiara city.

Terdapat upaya menciptakan koneksi jalan antara perumahan mutiara regency dan perumahan Mutiara City oleh pihak tertentu dengan merekayasa pembangunan jalan baru.

Wabup Mimik Idayana sendiri, sebelumnya juga sudah mengundang berbagai pihak untuk menuntaskan masalah integrasi jalan di dua perumahan itu di Rumdin Wabup.

Meskipun belum ada keputusan resmi setelah pertemuan itu, namun upaya membedah masalah dibalik keinginan integrasi jalan itu, terus dikebut, salah satunya dengan melihat kondisi real lapangan dan mengumpulkan data pendukung.(Abidin)

Happy
Happy
0 %
Sad
Sad
0 %
Excited
Excited
0 %
Sleepy
Sleepy
0 %
Angry
Angry
0 %
Surprise
Surprise
0 %

Average Rating

5 Star
0%
4 Star
0%
3 Star
0%
2 Star
0%
1 Star
0%

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *