Yayasan Al Muslim Bagikan Ribuan Sembako Untuk Dhuafa Dan Yatim Piatu
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Yayasan Al Muslim Jawa Timur, kembali menyalurkan ribuan paket sembako untuk anak yatim dan dhuafa, Sabtu (22/3/2025).

Kegiatan Bakti Sosial ini, merupakan kegiatan tahunan yang dilakukan oleh Yayasan Al Muslim Jawa Timur.
Acara bertema “Jernihkan Hati dengan Berbagi” ini,
dibuka dengan penampilan hiburan oleh perwakilan siswa siswi sekolah Al Muslim, mulai SD, SMP, Hingga SMA.
Hadir dalam kegiatan ini, dr. Sriatun, istri Bupati Sidoarjo, yang memberikan sambutan mewakili Bupati Sidoarjo, H. Subandi, SH, M.Kn.
“Kegiatan berbagi yang dilakukan oleh Yayasan Al Muslim ini merupakan salah satu bentuk kepedulian kita pada sesama, serta implementasi dari nilai-nilai islam yang mengajarkan kasih sayang dan solidaritas sosial” tutur nya.
Bupati Sidoarjo menyampaikan apresiasinya kepada Yayasan Al Muslim yang telah menyelenggarakan acara bakti sosial hari ini.
“Saya sangat mengapresiasi Yayasan Al Muslim, ini adalah contoh yang baik bagi kita semua karena mengajarkan pentingnya peduli dan berbagi kepada sesama”. ujar dr Sriatun lagi.
Sekretaris Yayasan Al Muslim Ahmad Fahrizal Rahman, mengatakan kegiatan bakti sosial tersebut diikuti oleh 340 anak yatim dan 1.103 dhuafa.
Ketua panitia kegiatan Binti Maratul Afifah bersyukur acara berjalan lancar. (Me/Red)
More Stories
Bersama ECOTON, Kader Adiwiyata SMA Al Muslim Tanam Pohon Di Peringatan Hari Sejuta Pohon 2026
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Dalam rangka memperingati Hari Sejuta Pohon 2026 dengan tema nasional “Menanam Hari Ini, Menjaga Kehidupan Masa Depan," Kader...
Harlah Ke 53 Tahun Dipusatkan Di Aceh, PPP Peduli Kemanusiaan
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Partai Persatuan Pembangunan (PPP) bakal memusatkan peringatan Hari Lahir (Harlah) ke-53 yang jatuh pada 5 Januari 2026 di...
Jelang Akhir Tahun, PAN Sidoarjo Gelar Doa Bersama Bersama Yatim Piatu
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Sidoarjo, menggelar kegiatan refleksi akhir tahun dengan memberikan santunan...
Jalan Sehat Bersama Ratusan Guru Se Kecamatan Tarik, Kusumo Adi Nugroho Apresisi Perjuangan Guru
SIDOARJO (liputansidoarjo.com) - Kusumo Adi Nugroho anggota Fraksi PDIP DPRD Sidoarjo, turutmenyemarakkan jalan sehat dalam rangka HUT PGRI ke-80 dan...
Rehab SDN Suko Memuaskan, Bupati Beri Acungan Jempol
SIDOARJO (liputansidoarjo.com) -Untuk memastikan sarana dan prasarana pendidikan yang aman dan nyaman dalam menunjang kualitas kegiatan belajar dan mengajar, Bupati...
Bravo, Tim ‘KEUMALAHAYATI’ SMA Al Muslim Sabet Perunggu Diajang OPSI 2025
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-SMA Al Muslim kembali menorehkan prestasi membanggakan pada tingkat nasional. Kali ini, tim peneliti SMA Al Muslim, berhasil meraih...

Average Rating