
Dihadiri Mas Iin Dan Abah Usman, Posko Pemenangan SAE Di Sedati Resmi Berdiri
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Posko Pemenangan Paslon SAE terus bermunculan di tiap kecamatan di Kabupaten Sidoarjo.

Setelah sebelumnya diresmikan Posko Bolo SAE Sambung Roso di Desa Suruh Kecamatan Sukodono, kini giliran Posko Pemenanham SAAe di kawasan Betro Sedati, tepatnya di area pergudangan Kepuh Betro Sedati.
Pada peresmian yang digelar Minggu (6/10/2024) siang ini, Hadir Cabup Achmad Amir Aslichin didampingi H.Usman M.Kes ketua tim pemenangan
SAE.
Juga terlihat H.Samsul Hadi anggota FPKB DPRD Sidoarjo periode 2019&2014, Aditya Pitra Mualim anggota DPRD Sidoarjo dari Partai Nasdem, sebagai inisiator berdirinya Posko ini.
Dalam sambutannya, Cabup Achmad Amir Aslichin menyampaikan apresiasinya atas semangat para relawan dan pendukung dalam mendirikan Posko pemenangan.
Mas Iin juga menyatakan, seluruh tim Korcam Sedati harus kompak dan melakukan kampanye santun.
“Posko korcam Sedati ini, kita harapkan bisa menjadi wadah aspirasi untuk masyarakat demi kemenangan kita. Mari kita bawa Sidoarjo yang menjadi kota penyangga Ibu Kota Jawa Timur ini bisa menyamai Surabaya,” imbuhnya.
Menurut Mas Iin menjadikan Sidoarjo Bangkit dan Bermartabat itu pasti akan bisa terwujud. Baik itu kemakmuran yang ada dari tingkat dusun dan sampai atasnya.
Sementara itu Abah Usman ketua Tim pemenangan SAE, menyambut baik berdirinya Posko pemenangan untuk wilayah Sedati ini.
Abah Isman berpesan , seluruh elemen pendukung agar satu barisan, dan tidak mudah terprofokasi oleh kubu sebelah. (Abidin)
More Stories
Pilkada 2024 Usai, Abah Sholikan Sebut Sistem Pilkada Langsung Sudah Sangat Demokratis
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Pilkada Kabupaten Sidoarjo 2024 telah usai, seiring penetapan calon terpilih bupati dan wakil bupati Sidoarjo oleh KPU Sidoarjo...
Resmi Ditetapkan KPU, H.Subandi-Mimik Idayana Siap Wujudkan Visi Misi Dan Rangkul Parlemen Sidoarjo
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- KPU Kabupaten Sidoarjo secara resmi menetapkan pasangan H.Subandi - Hj Mimik Idayana sebagai Bupati dan WakilBupati Terpilih Kabupaten...
Tugas Timses SAE Tuntas, Ini Lima Catatan Penting Pilkada 2024
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Tim Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati, Achmad Amir Aslichin (Mas Iin) dan Edy Widodo (Abah Edi)...
Meski Didukung Partai Besar, Dominasi PKB Di Pendopo Putus Juga Di Pilkada 2024
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Dominasi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di Kabupaten Sidoarjo berpotensi tumbang pada Pilkada 2024 ini, meski belum secara resmi...
Paslon SAE Kompak Kenakan Baju Putih Saat Berikan Hak Pilih, Yakin Raih Kemenangan Maksimal
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Hari ini Rabu (27/11/2024), masyarakat Kabupaten Sidoarjo secara resmi menyalurkan hak pilihnya untuk Pilkada 2024. Riuh masa kampanye...
Masa Tenang, Bawaslu Ingatkan Subandi Jangan Cari Simpati Dengan Program APBD
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Begitu Subandi kembali menjabat Plt Bupati Sidoarjo, Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Sidoarjo mengimbau agar tidak melakukan kegiatan yang...
Average Rating