
Helin Ratna Widuri, Srikandi Partai Ummat Yang Siap Bertarung Di Dapil Sidoarjo 1
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)- Kekuatan perempuan di Pileg 2024, menjadi modal berharga bagi seluruh partai untuk menghimpun pundi-pundi suara di masyarakat.

Dan hal ini, disadari betul Partai Ummat, untuk memajukan Bacaleg perempuannya turut menjadi calon wakil rakyat di Kabupaten Sidoarjo.
Salah satu Caleg perempuan potensial yang disiapkan Partai Ummat adalah Helin Ratna Widuri, pengusaha yang bergerak di bidang peternakan yang siap menjajal kerasnya pertarungan Caleg di Dapil Sidoarjo 1 (Sidoarjo-Buduran-Sedati).
Ditemui selepas penyerahan berkas pendaftaran, Bacaleg yang memangku jabatan sebagai Bendahara DPD Partai Ummat Sidoarjo ini mengaku terjun ke dunia politik praktis ini, tujuan utama adalah ingin memberikan kontribusi positif untuk membangun Sidoarjo lebih baik.
“Memang awalnya saya dikenalkan oleh sahabat di Partai Ummat ini. Setelah melihat visi, misi dan semboyan dabmmmri Partai Ummat ini, saya menjadi tertarik untuk turut berkiprah. Apalagi dengan pemahaman bahwa sebaik baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi manusia lain ,maka saya bertekad bulat untuk terjun langsung di Pemilu 2024,” ujar Helin Ratna
Masih menurut Alumni Universitas Brawijaya tahun 1999 ini, misi utama dari
Pencalegannya ini, adalah mendorong peningkatan ekonomi perempuan secara mandiri.
Melalui pendampingan dan pemberdayaan perempuan di sektor ekonomi, dirinya siap menghimpun suara perempuan dan suara millenial.
“Keinginan kuat untuk memberikan pendampingan secara berkelanjutan kepada perempuan, juga menjadi motivasi saya untuk bisa menjadi salah satu wakil rakyat. Dan Bismillah InsyaAllah yakin akan tercapai di Pemilu 2024,” ungkapnya ramah. (Abidin)
More Stories
Efek Putusan MK, Masa Jabatan Dewan Bisa Hingga 2031
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Mahkamah Konstitusi (MK) memutuskan pemilu nasional (DPR, DPD, Presiden/Wakil Presiden) dan pemilu daerah (DPRD provinsi/kabupaten/kota serta kepala daerah) harus...
PKB Sidoarjo Tuan Rumah Awal Pendidikan Kader Panji Bangsa
SIDOARJO (liputansidoarjo.com) –Badan Otonom Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Panji Bangsa, resmi memulai program pendidikan kaderisasi di seluruh wilayah Jawa Timur....
Soal Sikap Partai Golkar, Berikut Tanggapan Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-Ketua dewan partai Gerindra Kabupaten Sidoarjo H.Rahmat Muhajirin SH, memberikan tanggapan positif dan bijaksana, terkait sikap politik partai Golkar...
Komitmen Dukung 14 Program, Golkar Tegaskan Tak Ingin Masuk Konflik Bupati Dan Wabup
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-DPD Partai Golkar Kabupaten Sidoarjo menyatakan tidak akan masuk dalam pusaran konflik internal Pemkab Sidoarjo, yang bisa menggangu pelaksanaan...
Sikapi Dinamika Politik, Ketua Dewan Pembina Partai Tegaskan Fraksi Gerindra Solid Dan Kompak
SIDOARJO (liputansidoarjo.com) –Meskipun enam anggota Fraksi Gerindra tidak hadir dalam paripurna jawaban bupati Sidoarjo atas LKPJ 2024 Selasa kemarin, namun...
Koh Liem Siap Kembalikan Kejayaan PAN Di Sidoarjo
SIDOARJO (liputansidoarjo.com)-H.Khulaim Junaedi SP.MM (Koh Liem) menyatakan siap mengembalikan kembali kejayaan Partai Amanah Nasional (PAN) di Kabupaten Sidoarjo seperti tahun...
Average Rating